![]() m00n2718-5391560 |
---|

Trit ini adalah lanjutan trit ane yang membahas tentang pertarungan antar superhero gan. di trit ntu kan ane bahas beberapa pertarungan epic yang terjadi di kalangan superhero2 ternama. dan memang hal itu cukup menarik untuk di ikuti ya gan, karna lain dari biasanya. dimana sesama superhero malah saling berselisih dan bertarung. Selain itu agan juga pasti masih ingat ada trit dari kaskuser yang membahas pertarungan lainnya antar kedua tokoh yang saling bertarung di dunia komik jepun

Nah di trit ane yang ini ane pengen ngajak juragan untuk beranjak ke pertarungan yang lebih kelam dan misterius. yaitu dunianya para karakter horor gan. Memang biasanya objek teror karakter horor ini adalah manusia ya gan, tapi ternyata ada kalanya mereka juga justru saling berselisih dan meneror satu sama lain gan. Berikut ane tampilin beberapa pertarungan karakter horornye gan

Quote:01. Vampir vs Manusia Serigala

Kedua karakter horor ini pasti sudah familiar bagi juragan ya. Awalnya kedua karakter ini ditampilkan dalam film yang berbeda. Misalnya vampir sudah ditampilkan sejak film Nosferatu tahun 1922. Sementara dalam film, karakter manusia serigala pertama kali muncul di Werewolf of London tahun 1935

Penggabungan dan narasi dalam film bahwa kedua karakter ini saling bermusuhan dan bertarung bisa dibilang relatif baru ya gan. Film yang kelihatannya pantas untuk didaulat sebagai yang pertama kali mempopulerkan cerita permusuhan ini adalah Underworld yang rilis tahun pada tahun 2003 . Agan sudah nonton filmnya ?

Yang sudah nonton dan mengikuti film2nya pasti sudah tau awal kisah permusuhan kedua karakter horor ini. Dalam film ini bangsa vampir dan manusia serigalanya bukanlah makhluk supernatural gan. Mereka justru lahir karena terpapar virus yang diwariskan oleh leluhur mereka yang seorang manusia. Bibit permusuhan muncul karena pada perkembangannya, bangsa manusia serigala dijadikan sebagai budak oleh bangsa vampir. selanjutnya bangsa manusia serigala memberontak dan permusuhan tersebut terus berlanjut gan, bia di bilang dalam film ini sebagai pertarungan abadi kedua karakter horor ini

Bagi yang belon nonton coba dah agan nonton, karna selain pertarungan antar kedua bangsa horor ini, ada juga kejutan2 dalam filmnya. Karakter utama dalam film ini juga punya cara dan pandangan yang unik terhadap konflik kedua bangsa horor ini. Kalo ngelihat dari kemampuan masing2 kedua karakter ini sangat sulit ya gan untuk menentukan siapa yang menang. sama2 bertaring, sama2 suka memakan manusia dan ganas


Quote:02. Freddy Krueger vs Jason Voorhees

Ini salah satu film horor kesukaan ane gan, dulu awal nonton film freddy sambil takut di balik bantal



Freddy Krueger meneror korbannya, anak-anak sekitaran Elm Street lewat mimpi. Apesnya, kalau Freddy Krueger membunuh agan dalam mimpi, maka agan tidak akan bisa kembali lagi ke dunia nyata



Sedangkan rivalnya si Jason adalah karakter yang super sadis dan gak punya selera humor gak kayak si freddy gan. Kalau Freddy Krueger membunuh lewat mimpi, cara Jason Voorhees membunuh lebih konvensional. Ia punya parang panjang untuk membabat para korban-korbannya


Nah kedua karakter horor ini bertemu dalam film Freddy versus Jason yang di produksi tahun 2003 lalu gan. di film ini si Freddy Krueger mengelabui Jason Voorhees untuk pindah lokasi membantai ke daerah Elm Street.

Tujuannya supaya anak-anak muda di sana, yang tidak kenal dengan sosok Jason Voorhees, mengira pembunuhan yang terjadi adalah akibat kembalinya sosok Freddy Krueger gan. Nah kalau anak-anak itu mengingat dan kembali takut dengan Freddy Krueger, dia bisa kembali meneror lewat mimpi. Tapi lama kelamaan Freddy Krueger kesal mangsanya selalu dibunuh duluan di dunia nyata oleh si Jason



Quote:03. Alien vs Predator

Yang satu ini juga gak kalah seru ya gan. Alien adalah karakter horor dari waralaba film Alien. Karakter ini pertama kali dimunculkan dalam film Alien tahun 1979 yang disutradarai oleh Ridley Scott. Dalam film ini karakter Alien hidup seperti makhluk parasit, butuh tubuh manusia sebagai inangnya, sebelum kemudian menetas gan

Sedangkan lawannya, si Predator adalah karakter horor dari waralaba film Predator. Pertama kali muncul dalam film Predator tahun 1987, makhluk tersebut terlibat hubungan memburu dan diburu bersama Arnold Schwarzenegger.

Predator, sama seperti Alien, merupakan makhluk dari luar bumi. Ia datang ke bumi dan membunuh manusia untuk tujuan senang-senang gan, sekaligus menguji kemampuan bertarungnya

Nah mereka bertemu dalam film keluaran tahun 2004 lalu gan, yaitu Alien versus Predator. Dalam film itu, diceritakan predator datang 100 tahun sekali ke bumi untuk memburu alien yang mereka tempatkan di dalam piramida di Antartika gan. Tujuannya adalah sebagai ritus pendewasaan diri bagi para predator


Horonya memang beda gak kayak hantu2 ya gan, tapi tetep aja kedua karakter ini masuk kategori seram dan pertarunganya pun menarik untuk di tonton

Quote:04. Pocong vs Kuntilanak

produk dalam negeri gak mau kalah ni gan


Hantu pocong misalnya muncul dalam Pocong 2, Pocong 3, Pocong Jalan Blora, Pocong Keliling, Pocong Kamar Sebelah, dan berbagai judul ajaib lainnya. Begitu pula dengan karakter kuntilanak. Dimulai dari karakter kuntilanak yang diperankan Suzanna di tahun 90 an, selanjutnya di tahun 2000-an muncul berbagai judul film kuntilanak yang tidak kalah uniknya. Mulai dari trilogi Kuntilanak-nya Julie Estelle, Paku Kuntilanak, Kuntilanak Kesurupan, Pacarku Kuntilanak Kembar, hingga Kuntilanak Beranak

Nah sedangkan film Pocong versus Kuntilanak sendiri bukan sekuel atau prekuel dari film pocong dan kuntilanak lainnya. Pembuat film hanya mengolah kembali karakteristik pocong dan kuntilanak yang sudah biasa ditampilkan di film-film lainnya. Lalu apa sebenarnya yang menyebabkan mereka bertarung?


Alkisah ada kuntilanak yang berperan sebagai piaraan atau penjaga suatu keluarga gan. Nah di sisi lain ada seorang pemuda yang di masa lalu menyimpan dendam kesumat terhadap keluarga tersebut. Pemuda ini terus memelihara dendamnya, bahkan sampai ketika ia mati dan menjadi pocong. dan jadilah saat pemuda yang sudah jadi pocong itu pengen bales dendam selalu di bertemu ama kuntilanak penjaga keluarga tersebut dan suka bertarung


Quote:05. Sadako vs Kayako

Nah kalo yang ini diliat dari namanya aja udah ketahuan kalo dari jepun ya gan



Nantinya Sadako ini akan dipertemukan dengan Kayako gan, sosok hantu yang mati dibunuh suaminya dari waralaba film Ju On

Film ini belum rilis ya gan. bagi agan pecinta horor jepun pasti dah nunggu-nunggu nih. Di Jepun sendiri, film Sadako vs Kayako baru akan rilis bulan Juni 2016 nanti gan


Itu dia gan beberapa pertarungan horor yang terjadi. Ternyata gak di dunia hero aja yang ada pertarungan sesama karakter sevisinya gan.tapi dalam dunia perhororan pun ada pertarungan sesama karakter horornye. bagus dah kalo mereka saling bertarung kan nti manusianya kagak perlu takut lagi karna mereka pasti sibuk saling bertarung gak kepikiran buat ganggu para manusia


Dari masing2 battle karakter horor di atas, agan pada jagoain yang mana nih dari setiap pertarunganya ?


Source: http://kask.us/id9yo |
---|