Teknik Navigasi SederhanaSering Bingung Arah? Ini Triknya (Navigasi Sederhana)
tts123-8885516
Selamat Malam/Pagi/Siang/Sore

Seringkali kita kebingungan arah dalam situasi tertentu, biasaya kita akan kehilangan orientasi arah angin ketika berada di lokasi baru. Seseorang yang kehilangan arah akan merasa bingung mana utara dan mana selatan. Meski sekarang teknologi sudah semakin canggih dalam membantu seseorang menemukan sebuah lokasi, namun dalam kondisi tertentu misalnya tidak ada sinyal internet unruk mengakses gps, HP lowbat, atau dalam suatu acara yang mewajibkan kita tidak bisa menggunakan HP seperti kegitan susur pantai, susur gunung, pendakian dan lain-lain maka kemampuan navigasi sangat dibutuhkan.

Berikut ini beberapa teknik Navigasi sederhana yang perlu diketahui.
Namun sebelumnya kita perlu mengetahui apa itu navigasi

Quote:Navigasi adalah penentuan posisi dan arah perjalanan baik di medan sebenarnya maupun di peta.
Navigasi darat adalah navigasi yang penggunaanya dilakukan di darat
Navigasi darat berguna untuk:

1. Membantu dalam upaya penyelamatan korban kecelakaan.
2.Membantu dalam upaya penyelamatan korban yang tersesat di daerah yang tidak mudah dijangkau.
3.Kegiatan pendakian gunung, susur pantai.
4.Olahraga orinteerring… dll

Seorang navigator paling tidak harus menguasai tehnik penggunaan Peta, sistem arah, Kompas, dan mengetaui tehnik navigasi praktis.

Navigasi Praktis

Navigasi praktis adalah navigasi dengan memanfaatkan tanda-tanda sekitar.

Quote:Metode Ujung Bayangan

Metode ujung bayangan : metode ini membutuhkan areal datar,tongkat, batu, dan sinar matahari.
a) Tancapkan tongkat pada tanah yang datar dan bebas dari rumput dimana bayangan tongkat akan dihasilkan. Tandai ujung bayangan di tanah dengan batu dan apapun yang bisa dipakai. Tanda bayangan pertama ini selalau meunjukkan barat, dimanapun di bumi.

Spoiler for Open:
Metode Ujung Bayangan

b) Tunggu 10-15 menit, sampai ujing bayangan bergerak beberapa cm. kemudian tandai lagi posisi ujung yang baru dengan cara yang sama.

c) Buatlah gari lurus menghubungkan kedua tanda untuk mendapatkan garis rata-rata barat-timur.

Spoiler for Open:
Metode Ujung Bayangan

d) Tanda pertama adalah barat, dan tanda kedua adalah timur. Buatlah garis dari tanda pertama ke tanda kedua, kemudian potong secara tegak lurus. atau anda dapat berdiri dengan tanda pertama berada pada kaki kiri dan tanda kedua pada kaki kanan. Sekarang badan menghadap kea rah utara. Ini berlaku dimanapun di seluruh bumi.

Spoiler for Open:
Metode Ujung Bayangan

Quote:Melihat Tanda-tanda Sekitar

kita bisa mengetahui arah dengan malihat tanda sekitar seperti:
a) Kuburan islam selalu menunjuk arah utara.

Spoiler for Open:
Kuburan Islam

b) Arah masjid selalu menghadap kiblat (kiblat untuk indonesia kearah barat laut) dll.

Spoiler for Open:
Masjid

Quote:Bantuan Tanaman

pernah lihat kartun spongebob ketika spongebob tersesat bersama squidwerd saat mengantarkan pesanan pizza?? Saat itu spongebob percaya bahwa lumut dapat menunjukkan adanya kehidupan?? Dan benar saja bung lumut memang dapat dikatakan sebagai penunjuk arah adanya kehidupan dan penunjuk arah timur. Karena pada pagi hari sinar matahari tidak begitu terik.

Spoiler for Open:
Lumut

Quote:Mengamati Rasi Bintang

Sang Penunjuk Arah Selatan
Rasi bintang gubuk penceng atau rasi bintang crux merupakan salah satu dari rasi bintang terang dibelahan langit selatan. Saat musim kemarau datang rasi bintang ini akan mudah kita temukan dilangit dengan formasi bintang seperti gambar dibawah ini. Rasi bintang Crux setidaknya memiliki 4 bintang terang dan masing-masing bintang memiliki nama bintang seperti Alpha Cru (acrux), Beta Cru (Mimosa), Delta Cru, Gamma Cru(Gacrux) dan Epsilon Cru yang paling redup.

Spoiler for Open:
Rasi Bintang Gubuk Penceng

Rasi bintang Crux dengan nama-nama bintang terangnya.

Setelah kita tau formasi dari rasi bintang crux beserta nama-nama bintangnya, maka untuk menemukan arah selatan mata angin tariklah garis lurus dari bintang Gacrux melewati bintang Acrux hingga ke arah cakrawala/horizon. Setelah anda dapatkan maka Itulah arah selatan!

Spoiler for Open:
Bintang Penunjuk Arah Selatan

Dengan menarik garis lurus pada rasi bintang Gubuk Penceng/Crux dari bintang Gacrux melewati bintang acrux menuju horizon maka arah selatan akan kita dapatkan.

Sang Penunjuk Arah Utara
Jika kini anda telah dapat menemukan arah selatan mata angin, lantas bagaimana dengan arah utara? Dibelahan langit utara juga terdapat salah satu rasi bintang terang yang dapat kita gunakan untuk mencari arah utara mata angin. Ia adalah rasi bintang ursa mayor atau oleh masyarakat Indonesia disebut sebagai rasi bintang biduk. Rasi bintang biduk memiliki konfigurasi bintang mirip sepeti sendok terbalik. Secara keseluruhan ada 7 bintang terang didalamnya mereka adalah Dubhe, Merak, Phad, Megrez, Alioth, Mizar dan Alkaid.

Spoiler for Open:
Rasi Bintang Biduk

Rasi bintang Ursa Mayor dengan nama bintang-bintangnya.

Unik bukan nama-nama bintangnya? Nah dari ketujuh bintang ini, dua diantara mereka jika kita tarik garis lurus menuju horizon maka arah utara mata angin akan kita dapatkan. Kedua bintang tersebut bintang Merak dan Dubhe. Tariklah garis lurus dari bintang Merak melewati bintang Dubhe hingga ke arah cakrawala/horizon maka garis yang terbentuk menuju cakrawala adalah arah utara.

Spoiler for Open:
Bintang Penunjuk Arah Utara

Dengan menarik garis lurus pada rasi bintang Gubuk Penceng/Crux dari bintang Gacrux melewati bintang acrux menuju horizon maka arah selatan akan kita dapatkan.

Arahmu menghadap adalah Barat
Setelah arah utara dan selatan telah anda dapatkan lantas bagaimana cara mendapatkan arah barat dan timur? Sekarang berdirilah dan rentangkan tangan anda. Tangan kanan menunjuk arah utara sedang tangan kiri menunjuk arah selatan. Arah barat mata angin adalah arah anda menghadap sedang arah timur mata angin adalah kebalikan dari arah anda menghadap.

Spoiler for Open:
Arah Barat dan Timur

Spoiler for Pertanyaan Kaskuser:
Quote:Original Posted By Sirajagabe
Gan mau nanya nih utk point A yang menjelaskan cara navigasi dgn cahaya matahari, tongkat, dan batu.

1. Disitu dibilang bayangan pertama selalu menunjuk barat, dan bayangan kedua selalu menunjuk ke arah timur.
2. Bukannya pada umumnya setelah jam 12.00 siang hari, matahari tepat berada di atas kepala, yg artinya ada perbedaan jatuhnya bayangan antara sebelum jam 12.00 dan setelah jam 12.00
Contoh: matahari jam 9.00 datang dari arah timur, dan bayangan benda jatuh ke arah barat.
Matahari pada jam 15.00 datang dari arah barat, dan bayangan jatuh ke arah timur.
Perbedaan jatuhnya cahaya dapat terlihat berbeda jauh khususnya di daerah katulistiwa.

Saya nanya kayak gitu karena agan bilang "bayangan SELALU jatuh ke arah..."

Mohon penjelasannya ya gan.
Hehehe

Quote:Original Posted By nicknameku

Kalo bayangan waktu sore ke arah barat juga gan? Bingung ane gan.

Quote:Original Posted By aslibandung69
Mau tanya nih.. Ane masih agak bingung. Yg metode bayangan itu kan bayangan pertama pasti arah barat. Itu berlaku di jam berapa pun? Takutnya pagi-siang dan siang-sore jadi beda gitu, kan mataharinya pindah...

Quote:Original Posted By syi.waaank
gan kalo pake arah bayangan apa udah pasti akurat? secara posisi matahari kan dari jam ke jam uda beda tuh,,pasti mempengaruhi bayangan kan,,,

Quote:Original Posted By Arief0425
yang bayangan ane masih belom ngerti gan

Quote:Original Posted By skyvegas
Metode Ujung Bayangan
Yang ini gak ada patokan waktu ya gan? pagi, siang, sore..
Kalau di pikir" kan bayangannya pasti berbeda setiap waktu, pagi arahnya sana, siang arahnya sini, sore beda lagi arahnya..
Misalnya pagi hari, anggap aja bayangan pertamanya di sebelah kanan kita, kan kalau sore hari bisa aja bayangan pertamanya diarah kiri kita..
Arah baratnya (bayangan pertama) berpindah" dong gan Emoticon Emoticon Emoticon

Spoiler for Penjelasan Tambahan dari kaskuser:
Quote:Original Posted By hjwnjg2




yg metode bayangan banyangan pertama buat nentuin titik A,
tunggu beberapa menit biar matahari geser dulu ke timur lalu kita bikin titik B.
nah tarik tuh garis dari titik A ke B, jadilah sebuah garis yg mengarah ke titik A & B.
maka bisa disimpulkan titik A barat dan titik B timur karena matahari selalu geser ke timur. mau bayangan di barat tongkat kek, di timur tongkat kek, sama aja, nanti bayangannya bakal tetep geser ke timur.Emoticon

Quote:Original Posted By skyvegas


Gini loh gan..
Bayangin agan lagi di depan rumah untuk ngelakuin experiment arah dengan metode bayangan..
Jam 7 pagi agan didepan rumah memulai experiment, coba tandai titik A & B..
Trus di sebelahnya lagi agan coba experimentnya jam 9 pagi & tandai lagi titik A & B nya..
Lihat apakah arah A dari ke 2 experiment tersebut menunjukkan arah yang sama atau nggak..

Quote:Original Posted By fairburn96



gini gan, biar kata jam 2 siang matahari ada di barat dan bayangan pasti di timur, tapi bayangan pertana tetep barat, knp?. karena kalo kita nandain ujung bayangan 1 pasti ada di timur kan? (dalam.kasus ini) nahh kalo kita diamkan 15 menit lagi pasti ujung bayangan akan semakin ke timur ,(ini bayangan 2)... nahh bayangan 1 otomatis jadi srbelah barat dong.... begitu... semoga jelas. (tpi kyknya kgk jelas yak hehehehe)

Quote:Original Posted By ajitechno
ane sering banget klo keluar daerah sering bingung arah gan
berhubung sudah malam hari ga ada matahari
ga tahan mau praktek jadilah praktek pake flash hp malem - malem juga Emoticons

Spoiler for hasil praktek:
1. langkah pertama penentuan arah barat, bener banget ini sudah pasti barat karena apa ? liat aja kebawah
Simulasi Teknik Navigasi

2. setelah 15 menit kemudian bayangan akan lebih mundur kearah timur karena matahari akan semakin kearah barat meski itu pagi siang sore, selama ada cahaya matahari yaSimulasi Teknik Navigasi

3. karena kita blm tahu 2 arah lagi kita buat garis dulu deh, buat penentuan utara dan selatan nantinya.
Simulasi Teknik Navigasi

4. tanda pertama pada kaki kiri (barat) tanda kedua pada kaki kanan (timur) sehingga danbo menghadap ke utara dan posisi danbo ada diselatan ketemu deh
Simulasi Teknik Navigasi

nice infoh gan Emoticon

Quote:Original Posted By mastergebot
buat yang pake tongkat,
klo bikinnya pagi, bayangan pertama lebih panjang daripada bayangan kedua
klo bikinnya sore, bayangan pertama lebih pendek daripada bayangan kedua

Quote:Original Posted By fairburn96
gan mungkin ane mau nambahin yg lumut, penjelasannya. karena kalo pagi matahari belum terik jadi kelembapan lumut di pohon sisi timur terjaga sehingga lumut tetep bisa tumbuh, nah kalo udah jam 11an keatas matahari akan mulai nyinari pohon bagian barat. nah ni matahari udah mulai panas terik jadi sisi barat pohon gk lembab (panas atau kering bukan linglungan hidup buat lumut) , jadi lumut gk banyak atau bahkan tidak ada di bagian barat pohon.... jadi mungkin begitu..

tapi kalo jaman sekarang jam 10juga dah panas hahahha

#CMIIW

mohon dikoreksi jika ada yg salah, dan mohon cari kebenaran info tambahan dari saya, takutnya ada yg keliru hehehehehe.. ntap gan.

sumber tulisan ini berasal dari Blog Saya dengan beberapa Tambahan
Sumber gambar di sini dan google

Sekian Semoga Bermanfaat
Emoticon Emoticon Emoticon Emoticon
Source: http://kask.us/igWGi
ReveneuHits