Rio Haryanto

Warning Rio Haryanto ke F1, BUMN Ini Siap Kucurkan Dana Rp 75 Miliar!!!

Tags: Knowledge - Biography - Lifestyle - Sport - Activity - Inspiring
dediputra182
UserID: 2477089
--Bissmillahirrohmanirrohim--
Banner
Line

The Beatles
Ilustrasi Lika-Liku Jalan menuju Balapan F1

Line

Quote:Kembali ada berita adem gan dari Putra Bangsa yg bakal mengharumkan NKRI,,,hehehe
(daripada hari2 baca berita Negatif mulu bikin Muka masam gan Emoticons)

Yap, Rio Haryanto, Pebalap GP2 yang siap2 berlaga di Ajang Balap Mobil tertinggi, F1 gan Emoticon.
Tapi memang gan,,,banyak Rintangan menuju suatu Target yg Tinggi dalam Hidup ini,,,

Quote:GP2 Series
Quote:Quote:From Zero to Hero

Rio Haryanto

Rio Haryanto bakal mendapat dana tambahan untuk tampil di Ajang Formula 1 Musim Depan.
Dana itu diberikan oleh Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Energi PT. Pertamina (Persero).

Pekan ini, Rio Haryanto baru saja menyelesaikan tes F1 bersama tim Manor Marussia di Sirkuit Yas Marina, Abu Dhabi, UEA.

Nah, pada tes terakhir (tanggal Desember 2015 kemarin),
pemuda kelahiran Surakarta yang juga menggunakan ban Pirelli (ban untuk F1 tahun depan) itu berada di posisi ke-15 dengan catatan waktu terbaik
1 menit 49,593 detik gan Emoticon.

Hasil itu cukup membanggakan loh gan.
Pasalnya, catatan waktu pria berusia 22 tahun itu lebih cepat dari saingannya di balap GP2 tahun lalu yang sekarang merupakan Development Driver dari Manor, Jordan King, yang juga menjalani tes bersama Manor Marussia untuk masuk F1 kali ini.
Sementara si King nya sendiri berada di posisi terakhir dalam hasil tes ini dengan catatan waktu 1:49,661 detik.

Catatan positif tersebut membuat PT Pertamina (Persero) cukup puas.
Hasilnya, mereka bersedia mengucurkan dana tambahan untuk pembalap yang tahun lalu mengendarai mobil tim Campos Racing tersebut.

Quote:"Pertamina sudah berkomitmen mensponsori Rio Haryanto.
Ini sudah yang paling besar.
Biasanya kami sponsori 1,5 sampai 2 juta euro.
Di F1, kami membantunya sebesar 5 juta euro (Rp 75 miliar)," ucap Direktur Utama Pertamina, Dwi Soetjipto.

------------------------------------------
Rio Haryanto
------------------------------------------

Rio Haryanto

Namun dana itu sepertinya masih kurang gan.
Sebab, untuk tampil di F1 selama satu musim penuh, Rio membutuhkan Dana paling sedikit 15 Juta Euro, atau senilai dengan +- 225 Miliar Rupiah gan Emoticon.

Quote:"Kami masih menunggu sponsor-sponsor yang lain, supaya jumlahnya cukup untuk memenuhi kebutuhan Rio selama di F1.
Nanti kita lihat support dari yang lainnya.
Kami berharap bisa melihat anak bangsa tampil di F1.
Kita sudah mendukung Rio lebih dari biasanya.
Semoga kami bisa mendorong Rio tampil di F1," Soetjipto menegaskan.

Rio Haryanto

Ibunda sekaligus manajer Rio, Indah Pennywati, mengatakan bahwa Manor puas dengan hasil tes Rio.
Ia juga menyampaikan bahwa Manor menanti Rio untuk menandatangani kontrak demi menjadi pebalap mereka.

Quote:"Rio senang sekali," ujar Indah.

"Dia dapat surat dari Manor.
Isinya, setelah tes F1 kemarin, mereka impressed sama Rio dan minta tanda tangan kontrak dengan Rio," lanjutnya.

Dalam surat yang ditandatangani oleh owner Manor, Stephen Fitzpatrick, tim asal Inggris itu menilai bahwa Rio amat mumpuni untuk membalap dengan mobil Formula 1.

Quote:"Teknisi tim telah melaporkan kepada saya bahwa Anda sangat mampu untuk membalap di Formula 1.
Kecepatan dan sikap Anda telah membuat banyak orang terkesan dan kami berharap,
kami bisa menandatangani kontrak dengan Anda pekan depan," demikian pernyataan Fitzpatrick.

Tahun depan, Manor bakal menggunakan mesin yang digunakan Mercedez ketika menjadi juara dunia konstruktor musim ini, plus mengantarkan Lewis Hamilton menjadi juara dunia pebalap.
Mereka berharap bisa melihat Rio menjadi pebalap mereka tahun depan.

Quote:"Saya harap, kami bisa melihat Anda menjadi pebalap Manor pada awal musim Formula 1 2016 dan membuat sejarah untuk Indonesia," lanjut Fitzpatrick.
Kini, persoalan Rio tinggal soal dana.
Menurut Indah, Rio masih kekurangan dana sponsor hingga 10 juta euro (sekitar Rp 150 miliar).
Sejauh ini, baru Pertamina yang memberikan dana sponsor.

Quote:"Kami berharap, pemerintah atau BUMN dapat memberikan support.
Yang baru konfirmasi 'kan Pertamina.
Jadi, ya, masih kurang 10 juta euro," kata Indah.

Rio Haryanto

Bonus Video Beberapa Momen Rio Haryanto,,,Durasi 1 menit 33 detik yg mau Buffer

Quote:Original Posted By san.insane


Code:
https://www.you*tube.com/watch?v=kjsNJ8feErw

***************************************************************************************************
Ada juga Link Pengumpulan Dana buat Rio Haryanto bagi yang mau Donasi
(Udah di Closed sih, cukup kasih tau aja Emoticons)


Rio Haryanto to F1
***************************************************************************************************

Spoiler for BONUS:
Rio Haryanto

Quote:Bijimane Gan?

Bukan gak mungkin bakal melihat Indonesia bisa ada di ajang Balapan Bergengsi ini,
Yang akan mengharumkan nama NKRI di kancah Internasional agar tidak dipandang sebelah mata,,,
Semoga Target Dana nya tercapai ya mas Rio,,,
Buktikan dengan Prestasi,,,

Komen jgn lupa ya gan,,,yang Komen ane doain Panjang Umur, Gampang Jodohnya, dan Rejeki nya Banyak Emoticons


Line

SUMUR
======================================================================
SUMUR NYA GAN
SUMUR 2
======================================================================

Quote:
Spoiler for Komentar Kaskuser:
Quote:Original Posted By intanasara
Jadi inget waktu doi naik podium (lupa yang dimana), lagu kebangsaannya harus didownload dulu di youtube karena penyelenggaranya ga punya lagu Indonesia Raya, kalo nggak salah (cmiiw) Emoticons

Padahal prestasinya udah membanggakan banget, udah layak banget lah ke F1 Emoticons

Quote:Original Posted By intanasara
Iya gan serius Emoticons

Aku liat di sini, di Tribun Jakarta http://m.tribunnews.com/metropolitan...indonesia-raya

Sedikit kutipan :

"Kemarin waktu menang aja katanya sampai panitia itu nyari di internet, google lagu Indonesia raya. Benderanya pun di balik bendera Monako yang mirip dibalikin (karena panitia nggak nyangka Indonesia menang)," cerita Ahok usai bertemu dengan Rio di Balai Kota, Jakarta Pusat, Selasa (27/10/2015).

Quote:Original Posted By AlgifaryGaza
Uang emang udah jadi masalah yg menghambat Rio tahun ini untuk bisa ke F1 tahun depan. Sulitnya mencari sponsor yg bisa membantu Rio memang menyulitkan Rio. Padahal denger2 tim Manor udah menawarkan kontrak pada Rio. Tapi Rio belum tanda tangan karena kekurangan dana. Semoga Rio dapat sponsor yg banyak agar bisa bantu dia ke F1.

Quote:Original Posted By heppy01
Ane masih binun gan. Bukannya jd pembalap gitu dpt duit kontrak gede2 kyk lewis hamilton. Masa iya lewis hamilton malah keluar duit supaya bisa balap. Cb liat pembalap moto gp. Kan mestinya mereka dibayar gede di kontraknya. Kok jni si tio mau balapan malah sibuk cr duit buat balapan. Mohon pencerahan

Quote:Original Posted By shinhikarugenji
Beda level.
Pembalap-pembalap di tim papan atas itu membayar gaji besar untuk pembalap, sedang tim papan tengah dan utamanya tim papan bawah itu sebaliknya, pembalap membayar 9lewat sponsor pendukung) agar bisa dapat kursi. istilahnya Pay Driver.

Ada pay driver yang kemudian jadi pembalap tim papan atas karena prestasi, tapi banyak juga yang sekedar jadi turis (seperti pembalap jiran)

Quote:Original Posted By like.a.kid
waaa gila, harus masuk lah gan, bete nonton f1 gak ada bendera indonesia Emoticon

Quote:Original Posted By lFlFallen
Kalo baca berita ini jadi inget sean gelael, gila aja bro bapaknya dia sanggup ngebayarin seat buat dirinya sama mitch evans di campos (gp2 ), tapi rio yang udah jelas jelas bisa masuk f1 malah dicuekin bukannya dibantuin.

Itu mobil campos dua duanya sponsor utamanya gelael ( Gelaelized ) Emoticon

Quote:Original Posted By PanciBoyzz
Mestinya sih tahun depan dia masuk F1. Tp semua emang balik lagi ke duit

Yg ane demen dari si rio, dia itu diem banget. Jauh dari hingar bingar liputan media. Ga kyk sean. Dapet 1 poin doang, langsung ada liputan khusus.. rio juara 1 cuma nongol di running text.

Emang sih ane berharap sean juga bisa kyk rio nantinya. Siapa sih yg ga bangga ada org indo main di level teratas. Doni tata nongol di motogp level bawah aja ane girang. Tapi please, sean jgn lebay. Sean sekarang kalo ane bilang blm hebat. Tp dia masih muda (18 thn), masih punya banyak waktu, dan ortu ny punya duit banyak (yaiyalah, bos kfc indo) jadi peluang dia ke F1 masih gede.. kalo terlalu lebay dan kebanyakan gaya, nanti ujung" ny kyk agnes monica. Koar" go internasional, ternyata ga laku di luar, balik ke indo jg ga gitu laku karena udah kelamaan di luar

Quote:Original Posted By SujuMahoo
mantab banget nih rio Emoticon
salut banget ama dia gan, dan ane kesel bgt tuh lagu Indonesia Raya masa iye download dari internet (kayak ga ada harga dirinya banget ni lagu Indonesia Raya kudu di download ilegal) Emoticon Emoticon

Quote:Original Posted By ghifarnm
Ane gak nyangka ada yang bikin trit soal masa depan rio dan masuk ht.
Sekedar info aja sekarang rio udah dikasih lampu hijau sama manor alias dikasih seat, tapi rio harus memenuhi syaratnya yaitu 15 jt euro, jadi percuma saja kalau udah dikasih tempat tapi gak punya duit. So seridaknya kita sebagai warga indonesia harus berperan aktif setidaknya melalui medsos untuk menyerukan agar pemilik perusahaan besar mau mensponsori rio. Karena bukan hanya rio yang berjuang , tapi kita juga sebagai bangsa indonesia. Btw rio sekarang punya 3 pesaing kuat, yaitu pascal wehrlein, will stevens, dan alexander rossi, jadi bisa aja seat rio diambil. Mudah mudahan sukses Emoticon

Pejwan kalo berkenan Emoticons

Quote:Original Posted By pe.coret
waah, hebat.
semoga ada tambahan sponsor buat rio ya.
ga sabar liat bendera kita berkibar di podium f1

Emoticons

Quote:Original Posted By refi1
Butuh 225 milyar rupiah biar bisa ikutan di F1.
Bapaknya si Rio yg notabene pemilik pabrik buku KIKY aja udah mati-matian mengerahkan modal dan usaha buat bantuin Rio.
Doi kok jadi kaya kemakan buah simalakama gini, minta duit banyak-banyak ke pemerintah, takutnya kalah di ajang F1.
Gak minta, yaa karir dan prestasinya selama ini bakalan stuck di situ aja.
Kesian doi...
Mungkin cuma ayat Kursi di dashboard doi inilah yg bakal jadi saksi bisu kemenangan beliau.

Rio Haryanto
Go Go Rio...!!
Buktikan darah Jepangmu memang layak disebut sebagai pejuang sejati'

Quote:Original Posted By homie4life
ts bisa ditaro mungkin link crowdfunding di trit forum racing rio disini, biar pada tau rio ga cuma cari bantuan bumn
mungkin kaskuser pada mau bantu rio juga

Emoticons

Quote:Original Posted By imronims


bantu jawab, ini link nya gan Rio Haryanto F1
pasang di pejwan gan

Quote:Original Posted By racetrack
Rio Haryanto

Kalo kata Mika Hakkinen sih bisa gan Emoticon

pekiwan dong...

Quote:Original Posted By inazaqand
Gw miris baca komen atas gw. Kesian banget Indonesia. Alamnya kaya, tanahnya subur,
tapi kekayaannya abis dikorupsi sama pejabatnya. Rakyatnya gak punya apa-apa, sampai mentalnyapun miskin.
Pas mau maju, dihalangi, diomongin Jangan ini - Jangan itu, rakyat miskin banyak,dan segala macem! Emoticons
Inget ya! GA ADA PRESTASI TANPA BIAYA & PENGORBANAN!
Rio balapan F1 kan ada tujuannya! Dia pengen promosiin Indonesia, biar orang luar tau indahnya Indonesia,
biar orang barat (bule) tau kalo kita bangsa Asia juga bisa juara, mengalahkan mereka di field mereka sendiri!,
biar negara tidak hanya dicap JUARA KORUPSI, tapi bisa jadi JUARA BALAP F1!
Daripada promosiin Indonesia melalui departemen-departemen yang makan anggaran gede, kan lebih efektif
digunakan untuk membantu pembalap kita yang sedang berjuang di luar negeri. Syukur-syukur Juara! Kan Indonesia
juga yang dapat namanya...
FYI, Rio sebenarnya sudah ditawari PETRONAS untuk disponsori full, tapi membela Malaysia. Rio gak mau
karena dia lebih milih INDONESIA! Masa kaya gini kita menghargai nasionalisme saudara kita sendiri?Emoticons

Quote:Original Posted By kambingoranye
Gw masih inget pas nongkrong di solo mall ngelihat rio

Cuman pakai sendal jepit, kaos singlet sama celana pendek jalan masuk ke mall bareng bule.

Dan gak ada satupun orang yang aware dengan dia

Gw cuman bengong saja ngeliatnya

Quote:Original Posted By tioardianto26
Salut sama perjuangan bro ane yang satu ini, sangat konsisten dengan tujuannya. Dari gp3 bakat Rio udah keliatan banget, lalu maju gp2 musim pertama juga sangat memukau penampilannya, waktu di gp2 musim pertama Rio di silverstone panitia sempat gak percaya rio naik podium karena Rio adalah pembalap baru, alahasil mobilnya di bongkar dikira ada kecurangan tp nyatanya engga. Sempat terseok juga waktu gp2 musim ke2 nya Rio, doi jarang banget naik podium gegara ketidak profesionalannya team, mobilnya selalu mengalami masalah. Dulu jarang banget Rio masuk media, paling cuma nongol du majalah Bola aja yg dulu juga sempat jadi sponsornya. Dan di musim ke3nya Rio di gp2 penampilannya juga sangat memukau meski bebrapa kali mengalami kendala tp Rio ttp konsisten. Salut banget dah sama anak Solo yg satu ini. Walaupun juga sudah banyak di sorot media tp kepribadiannya masih tetap sama kayak dulu pertama ane kenal Rio di Gp3. Semoga sukses maju ke F1 nya

Quote:Original Posted By bromaxxxx
Rio udah punya superlicense gan

Itu syarat dapetin superlicense bagi yg belum punya,
Rio udah punya superlicense gan sebelumnya, dia dapetin waktu test f1 2010 dan 2012, dan bagi yang udah punya superlicense cuma butuh ngendarai mobil f1 sejauh 300km buat memperpanjang superlicense, kemaren si Rio udah test ban Pirelli sama Manor di Yas Marina dapet 56 lap 300 km lebih jadi superlicense nya masih berlaku.

mungkin agan bisa baca2 rulenya ada kok di google CMIIW.

Quote:Original Posted By forallrebel
ini juga hasil dari gugel Emoticons
http://www.f1fanatic.co.uk/2015/07/1...points-totals/

"The 2016 F1 season will be the first in which any new drivers entering the championship must satisfy new criteria set down by the FIA which is designed to assess their performance in junior championships."

Rio masuk kategori "new drivers entering the championship" karena dia belum pernah ikut F1 championship. baru ikut test drive aja.

"In January the FIA revealed its new superlicence points system, under which young drivers must accumulate at least 40 points over a three-year period in order to be allowed to race in F1.
For 2016, drivers’ points will be calculated based on the 2013-2015 period, so the table also shows how many points each driver will drop from 2012 and how many they need to gain this year in order to be eligible for a superlicence."


intinya di atas: ya Rio punya superlicense, tapi superlicense untuk F1 2016 sudah berbeda. poin superlicense punya masa expired 3 tahun, yg artinya 2010 dan 2012 tidak masuk itungan.
ini rules juga baru berlaku untuk tahun depan. saya juga baru tau kok.

btw kalo mau liat perhitungan poin superlicense Rio ada di list ini
http://www.f1fanatic.co.uk/2015/12/0...to-race-in-f1/

seandainya rules ini diterapkan di 2016 tanpa pengecualian, Max Verstappen Daniil Kvyat Felipe Nasr dll pasti gak bisa ikut balapan.
meskipun begitu karena mereka sudah ikut F1 race tahun ini, jadi sekarang mereka ikut kategori "existing driver".

pokoknya rules ini berlaku untuk F1 Race 2016, sebelumnya cuma superlicense biasa.

Quote:Original Posted By birin29
bener kata agan bromax
si rio udah gak ada masalah ama superlicense
dia kan sebelumnya udh punya dan test kemarin itu untuk memperpanjang super license ( 300km )
gak mungkin bos manor udah nawarin ttd kontrak klo rio blm ada superlicense
masalah superlicense udh sering din bahas di thread rio haryanto

www.kaskus.co.id/thread/552d5809c2cb17bc688b456d/rio-haryanto---racing-career

Khusus Komen2 di bawah ini mah ane Dukung 100%,,,Moga Mimin Andre baca jg Emoticons
Logo KASKUS ada di Bumper atau Spoiler Mobil F1 mah Bangga Banget dah Emoticons

Quote:Original Posted By g0dlikeplayer
gimana kalo ada logo KASKUS di mobilnya doi, pasti mantep banget tuh Emoticons

Quote:Original Posted By ilhamalghifari
min..min sponsorin dong biar di spoiler atau bemper mobil rio logo KASKUS Emoticon

Quote:Original Posted By deddy1908
kaskus gak ada niatan bantu gitu min?

Quote:Original Posted By earth.to.sky
ayo min andrew bantu mas Rio biar bisa tampil di F1,logo kaskus bisa mejeng di mobil Rio di F1 wah gak kebayang ane min,bakalan meroket kaskus min melaju kencang bak mobil F1 tunggangan Rio Emoticons

Line
Hebat! Pembalap GP2 Indonesia Rio Haryanto Siap Berlaga di F1
Source: http://www.kaskus.co.id/thread/566487f7529a45a0768b4569/rio-haryanto-ke-f1-bumn-ini-siap-kucurkan-dana-rp-75-miliar Category:
News Info
ReveneuHits